JAKARTA - Wakil Gubernur DKI Jakarta Sandiaga Uno mengatakan mobil ibunya, Mien Uno, kemarin diderek Dinas Perhubungan karena parkir di jalan. Namun, kata Sandiaga, ibunya tidak memprotes penderekan itu dan mengikuti aturan yang berlaku.
"Kemarin enggak banyak yang tahu, tapi mobil ibu saya juga keangkat, di deket rumah saya. Karena saya bilang di Senopati, rumah ibu saya deket situ. (Mobilnya) diangkat, (tapi) dia enggak protes walau anaknya wagub, dia mengikuti aja SOP," ujar Sandiaga di kawasan Gunung Sahari, Jakarta Pusat, Selasa (10/4/2018).
Sandi memang menginstruksikan Dishub untuk melakukan penindakan di kawasan elit, seperti pemukimannya di kawasan Senopati. Rumah ibu Sandiaga juga berada di kawasan yang sama.
Sandiaga pun menegaskan Dinas Perhubungan harus terus menjalankan prosedur penderekan. Meskipun, kemarin Dinas Perhubungan disomasi oleh Ratna Sarumpaet karena penegakan perda ini.
"Jangan sampai kita lemah dalam enforcement perda ini," ujar Sandiaga.
Sandiaga memahami Dinas Perhubungan memiliki jumlah petugas yang terbatas. Tidak semua wilayah bisa disisir petugas Dishub setiap harinya untuk melakukan penindakan. Namun, Sandi meminta petugas Dishub untuk tidak tebang pilih dan terus melaksanakan SOP.
"Bagaimana Dishub bisa menerapkan perda ini tanpa ada tebang pilih, kemarin contohnya mobil orangtua saya keangkat," kata dia.
Aktivis Ratna Sarumpaet menyomasi dishub terkait penderekan yang dilakukan petugas Suku Dinas Perhubungan Jakarta Selatan. Somasi terkait penderekan mobil Ratna yang parkir di ruas jalan Taman Tebet, Selasa 3 April 2018.
Penulis: Jessi Carina
Editor: Robertus Belarminus
Artikel Asli